Pelaksanaan fasilitasi peningkatan mutu pendidikan beberapa perangkat dapat disediakan secara memadai sesuai dengan kebutuhan. Salah satu komponen penting dalam penyelenggaraan fasilitasi tersebut adalah tersedianya bahan ajar atau bahan pembelajaran (instructional materials) dengan muatan materi ajar yang sesuai dengan program fasilitasi yang diselenggarakan begitu yang di sampaikan Dr. Yustina Srirahayu, M.Pd. selaku pengawas sekolah tingkat SMA/K Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Kulon Progo sebagai narasumber.
Dalam workshop ini peserta menyusun bahan Pembelajaran dan Perangkat Kegiatan Fasilitasi Peningkatan Mutu Pendidikan Tahun 2024/2025 sesuai dengan kebutuhan kegiatan. Semoga dengan adanya penyelenggaraan workshop ini, kegiatan fasilitasi yang akan diselenggarakan dapat berjalan dengan efektif dan efisien sesuai dengan tujuan yang diharapkan, yang pada akhirnya dapat membawa manfaat yang besar dalam menunjang upaya peningkatan mutu pendidikan. mun